Aku sangat bersyukur kepada Mu, karena aku terlahir ke dunia ini dan bisa merasakan serta melihat berbagai karya cipta Mu yang begitu luar biasa indahnya. Terlahir sebagai seorang wanita, membuat aku sangat bersyukur. Karena wanita merupakan makhluk terindah dan teristimewa yang diciptakan oleh Allah. Wanita yang diberikan sebuah rahim sebagai tempat makhluk kecil baru untuk mengenal betapa indahnya dunia ini. Wanita yang merasakan sakit yang dahsyat ketika dia melahirkan makhluk kecil titipan Allah. Tapi wanita sangat kuat dan tegar dalam merasakan sakitnya saat melahirkan.
Namun, setelah mendengar makhluk kecil menangis dengan kerasnya, seorang wanita yang menjadi seorang ibu sesaat ia tersenyum, menangis dengan bahagianya karena ada makhluk kecil mungil berada dalam pelukannya yang hangat. " How an ADMIRABLE of mother!!!". I think everybody agree with this statement. Please........we all together say to my beloved mother, " thanks so bunch mom......, because of you...I was born to the world".
Thank you so much moM |
Perjuangan seorang wanita setelah melahirkan pun belum usai. Dengan sabarnya, mereka selalu disamping seorang bayi kecilnya untuk senantiasa mengajari dan memperkenalkan apapun yang dilihat oleh bayi kecilnya sampai ia tumbuh, tumbuh, dan tumbuh dengan baik sesuai harapannya. Seorang Ibu yang terbiasa terganggu setiap waktu ketika anaknya sering menangis bahkan di malam hari. Tapi seoarang Ibu, selalu bahagia melakukan kegiatan yang menyenangkan itu, yang terpenting adalah buah hatinya selalu dalam pelukannya.
Always hug me, mom... |
Ketika seorang bayi tumbuh menjadi anak balita yang cerdas dengan segala keingintahuannya, seorang Ibu selalu membimbing dan mendidiknya agar anaknya mengenal semua yang ia lihat yang baik untuk dirinya. Ibu selalu mengajarinya berulang-ulang tanpa lelah apa yang selalu anaknya tanyakan. Kemudian ketika anaknya tumbuh menjadi anak remaja yang lincah, Ibu lah yang selalu mengajari mana perbuatan yang baik yang disenangi oleh Allah dan perbuatan yang buruk yang dibenci oleh Allah. Seorang Ibu sangat takut akan sesuatu yang buruk terjadi pada anaknya.
Bahkan ketika anaknya sedang mengalami masa-masa yang labil diusianya yang masih remaja, Ibu akan melakukan apapun untuk melindungi anaknya agar tidak terpengaruh kepada hal-hal yang buruk. Ibu tega melarang anaknya untuk melakukan sesuatu yang sangat diiginkan anaknya, tapi menurut Ibu sesuatu itu tidak baik. Bahkan Ibu akan memarahi anaknya ketika anaknya bersalah. Hal itu dilakukan karena seorang Ibu sangat sayang terhadap anaknya. Selanjutnya seorang anak remaja yang telah tumbuh menjadi seorang anak yang dewasa, yang telah mengenal akan dirinya sendiri dan telah ikut merasakan apa yang telah Ibu rasakan selama hidupnya. Seorang Ibu masih tetap berada disamping anaknya untuk terus membimbingnya agar tetap di jalan yang benar menjadi seorang anak yang sholeh dan sholeha.
Jelas sekali peran seorang Ibu sangat besar pengaruhnya terhadap perkembangan anak-anaknya. Ibu yang terus mengajari, membimbing, dan mendidik anaknya dengan baik dan penuh cinta dari kecil hingga tumbuh dewasa. Maka impian seorang Ibu akan terwujud, bahwa anaknya kelak akan menjadi orang yang berguna dan akan selalu membuatnya tersenyum dan bahagia. Seorang Ibu hanya berharap kepada anaknya, untuk elalu mendoakannya baik di dunia maupun di akhirat kelak.
Mom...you're my best Idol |
*Note : " Aku akan menjadi SEORANG IBU YANG BEGITU MENGAGUMKAN dengan segala keistimewaan-keistimewaan yang dimiliki untuk selalu berada memeluk dan membimbing anak-anak ke jalan yang benar. Mother always beside you to learn whatelse which you don't know in the world and invite you to workhard to reach an AMAZING LIFE IN THE HEAVEN".
1 comments:
Nice dream,,,I hope my dream will be come true!!
Post a Comment